Jumat, 10 November 2017

Menjaga kebersihan #komunikasi produktif #hari9

Bolak baliknya Langit ke toilet sejak semalam bikin hati deg - degan khawatir keulang lagi diare. Sambil menemani kuajak bicara.

"Perut langit sakit?

"Ngga"

"Hmm.. Kira-kira kenapa ya aa pup melulu?"

"Ga tahu"

"Tapi ga sakit ya?"

"Ngga"

"Mungkin karena AA masukin jari ke mulut melulu ya?"

Ngelihatin saja dengan serius

"Di tangan kan ada kuman. AA habis pegang segala macam. Ya buku, ya mainan, meja, apaa saja. Kalau Ada kuman yang nakal, terus AA masukin tangan ke mulut, ikut masuk deh tuh kuman. Kaya kemarin itu deh sakit perut akhirnya.
AA ga mau kan sakit lagi kaya waktu itu?"

 Ngangguk

 "Ya udah.. yuks bersih - bersih.. Bobo lagi.. baru jam 3, masih gelap"

Masuk ke kamar, ternyata adiknya juga terbangun dan sedang asik mainan mengolom tangan kakinya.
Walau tak bertanya, sekalian saja kuterangin sambil menemanibya tidur kembali.Kenapa adik bayi dibiarkan saja mengolom tangan dan kakinya. Bahwa selain bersih dan belum menyentuh apapun, itu merupakan proses tumbuh kembangnya. Nanti juga akan berhenti dan melewati fase berikutnya.

#Hari9
#GameLevel1
#Tantangan10hari
#KomunikasiProduktif
#KuliahBunsayIIP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar